Infrastruktur Jalan Perbatasan Memadahi Mimpi Warga Bandar Nawangan

- Jurnalis

Kamis, 22 Oktober 2020 - 10:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS7.NET,PACITAN– Pasangan Calon Bupati Wakil Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji-Gagarin berkampanye di wilayah Kecamatan Nawangan dan Bandar, pada Rabu (21/10) kemarin. Satu hal yang diharapkan warga di wilayah itu adalah ketersediaan infrastruktur jalan yang memadahi.

Sumarno, salah satu warga mengatakan kondisi jalan berlubang di beberapa titik jalur utama Bandar-Nawangan perlu mendapat perhatian pemerintah. Selain, menggangu akses perekonomian, kata Marno, kondisi jalan itu bisa menyebabkan kecelakaan lalu lintas.

“Kami berharap akses jalan utama Bandar Nawangan yang menjadi alternatif jalur provinsi ini segera diperbaiki. Karena yang jelas jalan berlubang memperlambat perjalanan mengganggu akses ekonomi masyarakat. Apalagi di jalan itu kerap terjadi kecelakaan tunggal utamanya saat musim penghuan,” ucap pria yang tiap hari melintas di jalan berlubang.

Baca Juga :  Akhir Tahun, Gantung Diri Sering Terjadi di Ngawi

Keberadaan infrastruktur jalan perbatasan, disebut Bagus Surya Pratikna, Anggota DPRD Pacitan jadi prioritas utama Paslon Aji-Gagarin. Dia pun berujar, kondisi jalan yang belum cukup baik bakal segera mendapat penanganan.

“Bapak Ibu semuanya, ketersediaan infrastruktur jalan wilayah perbatasan nantinya menjadi prioritas Pak Aji dan Pak Gagarin. Wilayah Bandar Nawangan ini berbatasan dengan Jawa Tengah, tentunya akan mendapat perhatian lebih ke depannya. Syaratnya Bapak Ibu semua berjuang memenangkan pasangan Nyawiji-Sumrambah,” tegas Bagus saat berorasi politik di Desa Jeruk.

Baca Juga :  Gerak Cepat Adaptasi Kepemimpinan Baru

Sementara itu, Calon Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji mengatakan soal infrastruktur ini ada dua hal penting. Yakni, pemerataan pembangunan dan peningkatan kualitas. Dia, berkomitmen untuk lebih memperhatikan pemerataan infrastruktur jalan di wilayah perbatasan.

“Pemerataan pembangunan wilayah perbatasan itu akan efektif mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat. Kalau jalannya baik, akses pendidikan dan juga kesehatan akan lebih lancar. Tetapi sekali lagi, bahwa pandemi covid-19 harus tuntas. Ini penting karena pemangkasan anggaran pembangunan di awal covid19 masih berdampak sampai hari ini,” singkat Aji.

Berita Terkait

Tradisi Ronthek Gugah Sahur Kembali Bergema di Pacitan dengan Pengamanan Ketat
Bunga dan Bibit, Simbol Keberlanjutan Warnai Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pacitan yang Penuh Harapan  
Pacitan Rayakan Hari Jadi ke-280 dengan Penuh Makna dan Semangat Kebersamaan
Tabrakan di Tikungan Jalan Raya Pacitan-Ponorogo, Dua Pengemudi Selamat Meski Terluka
Dinas Kesehatan Pacitan Gencarkan Program Suplementasi Vitamin A untuk Anak Usia 6-59 Bulan di Bulan Februari 2025
Polisi Ringkus Dua Tersangka Kasus Pengedar Obat Terlarang di Pacitan
Pelaku Pencurian Motor di Pacitan, Ditangkap Setelah Kabur ke Nganjuk
Serunya Malam Minggu di Pacitan, Alun-alun Jadi Pusat Wisata dan Hiburan Keluarga  

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 13:38 WIB

Tradisi Ronthek Gugah Sahur Kembali Bergema di Pacitan dengan Pengamanan Ketat

Kamis, 20 Februari 2025 - 20:18 WIB

Bunga dan Bibit, Simbol Keberlanjutan Warnai Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pacitan yang Penuh Harapan  

Selasa, 18 Februari 2025 - 13:14 WIB

Pacitan Rayakan Hari Jadi ke-280 dengan Penuh Makna dan Semangat Kebersamaan

Rabu, 12 Februari 2025 - 12:13 WIB

Tabrakan di Tikungan Jalan Raya Pacitan-Ponorogo, Dua Pengemudi Selamat Meski Terluka

Selasa, 11 Februari 2025 - 10:02 WIB

Dinas Kesehatan Pacitan Gencarkan Program Suplementasi Vitamin A untuk Anak Usia 6-59 Bulan di Bulan Februari 2025

Berita Terbaru