Jejak Politik Aji dan Yudi Sumbogo, Siapa Unggul?

- Jurnalis

Jumat, 9 Oktober 2020 - 20:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS7.NET,Pacitan– Pertarungan merebut kursi Bupati dan Wakil Bupati Pacitan makin terasa. Masing-masing pasangan calon mengerahkan kekuatan untuk meraih kemenangan. Sebelum menjatuhkan pilihan, warga umumnya akan mempertimbangkan banyak aspek. Satu diantaranya adalah rekam jejak. Lalu seperti apa jejak politik kandidat Calon Bupati Pacitan di Pilbup 2020 mendatang?

Fakta yang terlihat nyata adalah jejak pencalonan pada Pemilihan Umum Legislatif. Dimana kandidat calon bupati nomor urut 1 maupun cabup nomor urut 2 sama-sama pernah berkompetisi pada Pemilihan Legislatif tingkat kabupaten. Bedanya, Indrata Nur Bayuaji maju di Dapil Neraka Pacitan-Pringkuku, sedangkan Yudi Sumbogo, bertarung di Arjosari-Tegalombo. 

Aji, sapaan karibnya sukses melenggang ke Parlemen Tingkat II, DPRD Pacitan sejak Tahun 2009. Kemudian kembali terpilih pada Pileg 2014 dan 2019. Prestasi terbaiknya adalah ketika berhasil menjadi pendulang suara tertinggi Partai Demokrat dengan perolehan 6.362 suara di Tahun 2019. 

Baca Juga :  Tampil Diluar Perkiraan, Aji Dinilai Lebih Dewasa dan Pantas Didukung

Sejumlah jabatan strategis di DPRD Pacitan pernah diemban pria yang juga menjabat sebagai Bendahara DPC Partai Demokrat Pacitan ini. Mulai dari Ketua Komisi, Ketua Fraksi Demokrat dan puncaknya menjadi Ketua DPRD Pacitan masa bhakti 2019-2024. 

Berbeda dengan Aji, Calon Bupati Pacitan, Yudi Sumbogo mengikuti proses demokrasi Pemilihan Legislatif perdana di Tahun 2014. Kala itu, Pria yang juga pengusaha ini ditempatkan Indartato, Ketua DPC Demokrat untuk bertarung di Daerah Pemilihan 4, Arjosari-Tegalombo. 

Melalui Partai berlambang bintang mercy, Yudi Sumbogo lolos menjadi Anggota DPRD Pacitan dengan perolehan 2.864 suara. Dan sekitar setahun kemudian, Sumbogo dipinang Indartato sebagai Wakil Bupati yang sekaligus memenangi Pilkada 2015 bersama Partai Demokrat. 

Baca Juga :  4.240 Vaksin Covid-19 Tahap Dua Tiba di Kota Madiun

Menilik pada hasil Pileg terakhir masing-masing kandidat Calon Bupati, Indrata Nur Bayuaji lebih unggul dari Yudi Sumbogo. Akan tetapi keunggulan hasil Pileg itu bukan penentu tuggal untuk memastikan kemenangan pada Pemilihan Bupati Wakil Bupati tahun 2020 mendatang. Tentunya, untuk mendapatkan jawaban pasti perlu menunggu proses Pemilihan 9 Desember berakhir.

Fakta lainnya, bahwa Indrata Nur Bayuaji, maju sebagai Calon Bupati Pacitan melalui Partai yang sejak awal membesarkan namanya serta di dukung 12 parpol lain, baik yang memiliki kursi di DPRD maupun yang tidak. Sedangkan Yudi Sumbogo, kini berganti kendaraan politik dan bertarung melalui PDI Perjuangan dan PKB. (IS).

Berita Terkait

Para Sesepuh Sudah Membangun Pondasi yang Kokoh, Kalau Cinta SBY Wajib Hukumnya Memenangkan Pasangan Indrata Nur Bayuaji-Gagarin Sumrambah
Atasi Dampak Kekeringan, Bupati Sugiri Gencarkan Droping Air
Patung Reog Setinggi 60 Meter Bikin MRMP Lebih Megah
Nyawiji-Sumrambah Resmi Daftar ke KPU Pacitan, Siap Bertarung Targetkan Kemenangan 90 Persen
Sebelum Daftar ke KPU, Pasangan Nyawiji-Sumrambah Deklarasi Bersama 13 Partai Politik
Event Serenade Langit Tembaga Tandai Hari Jadi Ponorogo ke-528
Berpasangan dengan Kerabat SBY, Ronny Wahyono Maju dalam Pemilukada Pacitan 2024
Antisipasi Banyaknya Massa yang Terlibat Dalam Proses Pendaftaran, KPU Pacitan Membatasi Ruang Gerak di Kantor KPU

Berita Terkait

Selasa, 10 September 2024 - 07:47 WIB

Para Sesepuh Sudah Membangun Pondasi yang Kokoh, Kalau Cinta SBY Wajib Hukumnya Memenangkan Pasangan Indrata Nur Bayuaji-Gagarin Sumrambah

Kamis, 5 September 2024 - 16:40 WIB

Atasi Dampak Kekeringan, Bupati Sugiri Gencarkan Droping Air

Senin, 2 September 2024 - 19:34 WIB

Patung Reog Setinggi 60 Meter Bikin MRMP Lebih Megah

Kamis, 29 Agustus 2024 - 19:30 WIB

Nyawiji-Sumrambah Resmi Daftar ke KPU Pacitan, Siap Bertarung Targetkan Kemenangan 90 Persen

Kamis, 29 Agustus 2024 - 13:37 WIB

Sebelum Daftar ke KPU, Pasangan Nyawiji-Sumrambah Deklarasi Bersama 13 Partai Politik

Rabu, 28 Agustus 2024 - 20:46 WIB

Berpasangan dengan Kerabat SBY, Ronny Wahyono Maju dalam Pemilukada Pacitan 2024

Senin, 26 Agustus 2024 - 22:14 WIB

Antisipasi Banyaknya Massa yang Terlibat Dalam Proses Pendaftaran, KPU Pacitan Membatasi Ruang Gerak di Kantor KPU

Minggu, 25 Agustus 2024 - 05:58 WIB

Pengumuman Pendaftaran Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Pacitan Tahun 2024

Berita Terbaru

Progres pembangunan patung reog di MRMP Ponorogo. (Foto : Istimewa).

Daerah

Patung Reog Setinggi 60 Meter Bikin MRMP Lebih Megah

Senin, 2 Sep 2024 - 19:34 WIB