Menu

Mode Gelap
Jaga Kesehatan Lansia, Ini Yang Dilakukan Pemdes Bukur Asyik Nongkrong di Warung Saat Jam Sekolah, Belasan Pelajar di Madiun Terjaring Razia Satpol PP BST 2023 Lebih Singkat, Cepat dan Tepat Sasaran Operasi Zebra Semeru 2023 Resmi Digelar Mulai Hari Ini  Meriahnya Puncak Peringatan HUT ke 78 RI di Desa Tulung

Pacitan · 4 Mar 2023 20:36 WIB ·

Kasus PMK Pacitan Terkendali, Vaksinasi Capai 151 Ribu Hewan Ternak


 Kasus PMK Pacitan Terkendali, Vaksinasi Capai 151 Ribu Hewan Ternak Perbesar

LINTAS7.NET, PACITAN-Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Pacitan belum sepenuhnya hilang. Dari catatan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) sampai saat ini masih terdapat 2 ekor ternak warga terjangkit PMK.

Tren penurunan kasus PMK pun tak menyurutkan penanganan pemerintah yang terus menggalakkan vaksin. Vaksinasi hewan ternak terus dilakukan sebagai bentuk pencegahan.

“Vaksinasi PMK kita berbasis wilayah, jadi untuk wilayah yang sudah divaksin total maka aktivitas jual beli hewan ternak bisa lebih leluasa dilakukan,” tutur Kus Handoko, Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Pacitan.

“Kita tidak akan terlena dengan penurunan kasus ini, penularan PMK ini mudah dan cepat jadi kita harus vaksinasi total agar Pacitan bisa zero PMK,” jelasnya.

Vaksinasi hewan ternak lanjut Kus, mencapai 151.474 ekor. Rinciannya vaksinasi kambing sejumlah 111.549 ekor, kemudian sapi 36.391 ekor dan Kerbau 4 ekor.

“Untuk total kasunya 594, 545 hewan sembuh, 2 masih sakit dan sisanya harus dipotong paksa atau mati,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Turnamen Bola Voli AHY #2 Disambut Antusias Masyarakat

3 September 2023 - 18:17 WIB

LBH GP Ansor Laporkan Youtube @sunnahnabi1 ke Polres Pacitan

20 Agustus 2023 - 11:21 WIB

Museum dan Galeri Seni SBY-ANI Jadi Kado Spesial HUT ke-78 Kemerdekaan RI

17 Agustus 2023 - 21:19 WIB

Museum dan Galeri Seni SBY-Ani Diresmikan 17 Agustus 2023 Akan Dihadiri 800 Tamu Undangan

12 Agustus 2023 - 18:00 WIB

Unggahan Pelayanan RSUD Dr. Darsono Pacitan Yang Dikeluhkan Warga di Jejaring Sosial Masih Dibanjiri Komentar Netizen

12 Agustus 2023 - 10:35 WIB

Viral RSUD Dr. Darsono Pacitan Jam 8.30 Tidak Ada Petugas

11 Agustus 2023 - 13:06 WIB

Trending di Daerah