Tingkatkan Sinergi Dengan Media, Kapolres Madiun Resmikan Reporter Corner

- Jurnalis

Kamis, 5 November 2020 - 19:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS7.NET, MADIUN – Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono meresmikan “Reporter Corner” di Mapolres Madiun, Kamis (5/11/2020) pagi.

Peresmian Reporter Corner dihadiri seluruh pejabat utama di lingkungan Polres Madiun serta jurnalis Kabupaten Madiun. Ditandai dengan pengguntingan pita, dan penandatangan prasasti dan dilanjutkan dengan peninjauan lokasi Reporter Corner oleh Kapolres dan PJU Polres Madiun bersama Jurnalis.

Kapolres mengatakan, kehadiran Reporter Corner ini sudah sejak awal menjabat sebagai Kapolres di Madiun ingin diwujudkan oleh AKBP Bagoes. Menurutnya di tempatnya bertugas dulu juga ada fasilitas yang serupa, untuk rekan jurnalis.

“Kalau di tempat lain sudah ada balai wartawan, maka di Polres Madiun ini saya buatkan Reporter Corner dengan gaya yang beda dari biasanya, unik dan menarik,” kata Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono.

Baca Juga :  Penghobi Ikan KOI Pamerkan Koleksinya di Madiun

AKBP Bagoes menambahkan, selain untuk meningkatkan sinergitas antara Polri khususnya Polres Madiun dengan awak media, peresmian Reporter Corner ini juga memperingati HUT ke-69 Humas Polri yang jatuh pada 30 November 2020.

Dengan adanya Reporter Corner, diharapkan kegiatan jurnalis yang terkait dengan peliputan dan pemberitaan dapat terbantu. Selain itu, komunikasi antara awak media dengan Polres Madiun bisa terjalin dengan baik, utamanya Humas Polres dan Humas Polsek.

Pun, sinergitas antara Polri dengan media bisa lebih maju dan profesional sehingga bisa terus saling menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polres Madiun.

“Semoga ke depan dapat bermanfaat, bisa membantu pekerjaan teman-teman jurnalis menjadi lebih mudah, lebih lancar dan memberi manfaat positif, serta menjadi tempat komunikasi dan berbagi ilmu humas dan rekan-rekan wartawan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Merasa Ditipu Agen Penyalur TKI, Warga Desa Klorogan Lapor Ke Polres Madiun

Bagoes juga meminta kepada jurnalis yang bertugas di Kabupaten Madiun tetap berkordinasi dengan baik dan selalu menjaga kekompakan dan soliditas, baik dengan sesama jurnalis ataupun dengan Polres Madiun.

Reporter Corner pengerjaannya rampung dalam waktu hanya dua minggu. Di dalamnya sudah dilengkapi dengan fasilitas internet WiFi, AC, meja dan kursi untuk menulis berita serta komputer dan televisi.

Bagoes menambahkan, keberadaan Reporter Corner ini diharapkan bisa semakin mendekatkan Polres Madiun dengan jurnalis, dalam berdiskusi, berkoordinasi dan berbagi informasi.

“Polri dengan wartawan adalah partner. Jadi kita naikkan levelnya ke yang lebih tinggi, untuk dapat lebih mudah berkomunikasi,” ujarnya. (ant/red)

Berita Terkait

Salurkan BLT untuk Warga, Pemerintah Desa Kwangsen Bantu Ringankan Beban Ekonomi
Perayaan Idul Adha di Desa Sambirejo, Sembelih 46 Hewan Kurban dengan Semangat Kebersamaan dan Kerukunan Umat Beragama
Kiagus Firdaus Resmi Daftar ke PDI Perjuangan Sebagai Bacawawali Kota Madiun
Kembalikan Formulir Pendaftaran ke Gerindra, Cak Kia Siap Jadi Wakil Maidi di Pilkada Kota Madiun
Tradisi Bersih Desa Suluk, Melestarikan Budaya dengan Ruwatan dan Wayang Kulit Semalam Suntuk
Melestarikan Tradisi Bersih Dusun di Desa Sambirejo yang Penuh Makna 
Pemdes Sidomulyo Gelar Pelatihan Desa Siaga Tingkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat
Pemdes Metesih Salurkan Bantuan Beras, Jaga Kesejahteraan dan Solidaritas Masyarakat 

Berita Terkait

Jumat, 21 Juni 2024 - 20:00 WIB

Salurkan BLT untuk Warga, Pemerintah Desa Kwangsen Bantu Ringankan Beban Ekonomi

Jumat, 21 Juni 2024 - 19:30 WIB

Perayaan Idul Adha di Desa Sambirejo, Sembelih 46 Hewan Kurban dengan Semangat Kebersamaan dan Kerukunan Umat Beragama

Selasa, 28 Mei 2024 - 12:46 WIB

Kiagus Firdaus Resmi Daftar ke PDI Perjuangan Sebagai Bacawawali Kota Madiun

Selasa, 28 Mei 2024 - 04:14 WIB

Kembalikan Formulir Pendaftaran ke Gerindra, Cak Kia Siap Jadi Wakil Maidi di Pilkada Kota Madiun

Senin, 27 Mei 2024 - 16:20 WIB

Tradisi Bersih Desa Suluk, Melestarikan Budaya dengan Ruwatan dan Wayang Kulit Semalam Suntuk

Jumat, 24 Mei 2024 - 15:31 WIB

Melestarikan Tradisi Bersih Dusun di Desa Sambirejo yang Penuh Makna 

Selasa, 21 Mei 2024 - 14:24 WIB

Pemdes Sidomulyo Gelar Pelatihan Desa Siaga Tingkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat

Senin, 20 Mei 2024 - 14:58 WIB

Pemdes Metesih Salurkan Bantuan Beras, Jaga Kesejahteraan dan Solidaritas Masyarakat 

Berita Terbaru