Jujitsu Kota Madiun Sabet 4 Emas 1 Perak

- Jurnalis

Senin, 11 Maret 2019 - 08:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN – Berlaga di Ngawi, atlet-atlet Jujitsu Kota Madiun sukses menggondol empat emas dan satu perak pada kejuaraan Jujitsu antar pelajar se-Jawa Timur Skansa Cup 1 yang digelar di Gedung Eka Kapti, Ngawi mulai 9-10 Maret 2019.

Pada event yang diikuti 242 atlet dari berbagai kota/kabupaten di Jawa Timur tersebut, medali emas yang diraih atlet-atlet Jujitsu Kota Madiun masing-masing dipersembahkan oleh Kemala Hayati A.P.N pada kategori Senior Putri D, Hean Gio Bripdana P. kategori Junior Pemula Putra B. M. Dellon Putra Aryanto kategori Junior Putra A, dan Fuad Edy Bagus Nugroho pada kategori Junior Putra G. Sedangkan medali perak dipersembahkan Putra Hamdan Ramadhan pada kategori Junior Putra B.

Baca Juga :  Danur Suprapto Usung Tiga Pilar Kepemimpinan KONI Pacitan: Cinta Olahraga, Pengalaman Organisasi, dan Kreativitas Pendanaan

“Bisa dapat prestasi 4 emas dan 1 perak baru pertama kali ini mas,” kata pelatih Jujitsu Kota Madiun, Mohamad Ibnu Nugroho.

Ia menambahkan, prestasi ini merupakan hasil kerja keras bersama. Baik atlet, pelatih, pengurus dan seluruh stakeholder termasuk KONI Kota Madiun.

Menurutnya, kesuksesan atlet-atlet muda Jujitsu Kota Madiun ini juga tidak lepas dari peran Ketua Pengurus Besar Jujitsu Indonesia (PBJI) Kota Madiun, R. Bagus Adhitomo yang selalu memberikan dukungan kepada atlet-atlet Jujitsu Kota Madiun untuk terus berprestasi.

Baca Juga :  FKUB Kabupaten Madiun Tolak Kerusuhan Sengketa Pilpres

“Ini memang anak-anak mau persembahkan prestasi buat Pak Bagus, jadi mereka semangat,” ungkap Ibnu.

Terpisah, R. Bagus Adhitomo mengaku bangga atas prestasi yang diraih atlet-atlet Jujitsu Kota Madiun. Kedepan, prestasi ini harus lebih ditingkatkan lagi agar Kota Madiun semakin moncer di kancah yang lebih tinggi.

“Prestasi ini supaya dipertahankan dan dipertinggi lagi, untuk proyeksi di PorProv VI mendatang,” ungkapnya. (ant)

Berita Terkait

Atlet Angkat Besi Pacitan Luluk Diana Terima Bonus, Fokus Bidik Asian Games 2026
Danur Suprapto Gagal Lolos Penjaringan Ketua KONI Pacitan 2025–2029, Tetap Ajak Junjung Tinggi Sportivitas
Danur Suprapto Layangkan Surat Keberatan ke KONI Pacitan, Ditembuskan ke Presiden RI
Kecamatan Pacitan Juara Turnamen Sepak Bola Piala Kemerdekaan 2025, Taklukkan Ngadirojo 1-0
Laga Sengit di Stadion Wijaya Krida, Pringkuku Bungkam Donorojo di Detik Terakhir
Danur Suprapto Usung Tiga Pilar Kepemimpinan KONI Pacitan: Cinta Olahraga, Pengalaman Organisasi, dan Kreativitas Pendanaan
KONI Pacitan Butuh Pemimpin Muda, Energik, dan Visioner,  Danur Suprapto Jawab Tantangan Itu
Sekolah Rakyat Pacitan Mulai MPLS, Fokus pada Karakter dan Keterampilan Hidup

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 12:16 WIB

Atlet Angkat Besi Pacitan Luluk Diana Terima Bonus, Fokus Bidik Asian Games 2026

Rabu, 3 Desember 2025 - 09:28 WIB

Danur Suprapto Gagal Lolos Penjaringan Ketua KONI Pacitan 2025–2029, Tetap Ajak Junjung Tinggi Sportivitas

Jumat, 14 November 2025 - 17:44 WIB

Danur Suprapto Layangkan Surat Keberatan ke KONI Pacitan, Ditembuskan ke Presiden RI

Sabtu, 27 September 2025 - 18:19 WIB

Kecamatan Pacitan Juara Turnamen Sepak Bola Piala Kemerdekaan 2025, Taklukkan Ngadirojo 1-0

Kamis, 18 September 2025 - 19:59 WIB

Laga Sengit di Stadion Wijaya Krida, Pringkuku Bungkam Donorojo di Detik Terakhir

Berita Terbaru