LINTAS7.NET-PACITAN- Pasangan Calon Bupati Wakil Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji-Gagarin kembali memanfaatkan tahapan kampanye dengan bertemu warga. Kali ini titik kampanye berada di 5 Desa di Kecamatan Kebonagung, Pacitan pada Minggu (11/10).
Paslon nomor urut 1 di Pilbup Pacitan itu berkampanye di Desa Klesem, Katipugal, Kalipelus, Sidomulyo dan Desa Gawang. Calon Bupati Indrata Nur Bayuaji, tak hanya menyampaikan visi misi dan mohon do’a restu masyarakat. Dia, juga menangkap potensi desa di Kecamatan Kebonagung.
Satu diantaranya adalah potensi pariwisata desa. Pria yang disapa Aji, itu menilai potensi wisata di wilayah Kebonagung memenuhi persyaratan sebagai destinasi favorit di Pacitan.
“Kebonagung ini dalam hal sumber daya alam utamanya potensi wisata sangat luar biasa. Seperti, pantai Pangasan di Desa Kalipelus dengan panorama alam yang indah. Pantai Kaliuluh Desa Klesem, tempat berselancar yang representatif,” kata Aji, usai berkampanye di Desa Gawang.
Aji, menambahkan potensi di sektor pertanian cukup tinggi. Salah satu hasil pertanian, katanya, berupa Gula Aren yang bisa menjadi nilai tambah bagi industri pariwisata di Kebonagung. Kolaraborasi potensi wisata dan hasil pertanian ini menjadi modal penting untuk kemajuan ekonomi masyarakat
“Disini (Kebonagung) penyuplai gula aren terbesar. Apabila potensi pariwisata dan hasil pertanian ini bisa berkolaborasi, Saya yakin Industri Pariwisata dan Umkm akan tumbuh baik sekaligus menggerakan perekonomian masyarakat,” imbuhnya.
Bendara DPC Partai Demokrat itu menyadari ketersediaan sarana prasarana pendukung obyek wisata di Kebonagung masih sepenuhnya memadahi. Kedepan, akses menuju obyek wisata di kawasan itu bakal jadi perhatian.
“Yang paling penting kita punya potensi. Menurut Saya, pariwisata harus ngelink (ada koneksi) dengan obyek wisata yang sudah baik seperti Pantai Klayar, dan yang terdekat Teleng Ria. Jadi bagaimana akses konektivitas antar obyek wisata yang perlu kita diperhatikan,” pungkasnya. (IS)