Peduli Masyarakat, Satlantas Polres Madiun Bagikan Sembako dan Nasi Bungkus

- Jurnalis

Sabtu, 12 Desember 2020 - 14:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTAS7.NET, MADIUN – Di tengah pandemi Covid-19 saat ini Satlantas Polres Madiun tergerak untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat yang membutuhkan dengan membagikan sembako dan nasi bungkus kepada warga masyarakat yang berada di Kabupaten Madiun.

Kasat Lantas Polres Madiun AKP Ari Bayuaji mengatakan, kegiatan bakti sosial ini rutin dilaksanakan personil Satlantas Polres Madiun.

“Kegiatan Satlantas Bakti Sosial ini sudah rutin kami laksanakan, kali ini kami membagikan sembako dan nasi kepada masyarakat sekitar, pemulung, serta kaum duafa,” kata Ari di Mapolres Madiun, Sabtu (12/12/2020).

Baca Juga :  Meriah! Gebyar Konser Drumband Se-Karesidenan Madiun
Anggota Satlantas Polres Madiun bagikan sembako dan nasi bungkus kepada masyarakat.

Ari menambahkan, selain untuk membantu kebutuhan masyarakat, giat sosial ini juga merupakan salah satu upaya kedekatan Polri dengan masyarakat.

“Tentu saja kegiatan Bakti Sosial ini merupakan upaya Polri untuk membantu masyarakat yang membutuhkan serta menjalin kedekatan Polri dengan masyarakat,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, polisi juga menghimbau warga untuk selalu mematuhi Protokol kesehatan (Prokes) pencegahan penyebaran covid-19 dan sosialisasi tentang tertib lalu lintas.

Baca Juga :  Ditemukan Meninggal di Dasar Jurang, Jasad Kakek di Pacitan Hanya Tinggal Tulang Belulang

Sementara, Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibosono menerangkan bahwa kegiatan sosial ini merupakan salah satu wujud kepedulian Polri kepada masyarakat.

Kapolres berharap, bantuan yang diberikan bisa meringankan beban masyarakat terutama dalam masa pandemi covid-19 seperti saat ini.

“Mudah-mudahan sedikit bantuan yang kita berikan dapat meringankan kehidupan masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan jangan lupa tetap mematuhi protokol kesehatan” tegas Bagoes. (ant/red)

Berita Terkait

Mengabdikan Diri di DPRD, Warkim Sutarto Bawa Harapan Baru untuk Kesehatan Pacitan  
Operasi Pekat Semeru 2025 Polres Pacitan Musnahkan Ratusan Botol Miras, Ciu dan Sabu
KPU Pacitan Apresiasi Semua Pihak atas Kesuksesan Pilkada 2024
Bunga dan Bibit, Simbol Keberlanjutan Warnai Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pacitan yang Penuh Harapan  
SMAN Taruna Angkasa Raih Medali Emas di Ajang Inovasi Global GYIIF 2025
Aji – Gagarin Lanjutkan Kepemimpinan Pacitan, Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati 
Pengadilan Negeri Pacitan Tolak Gugatan Warga Terhadap Bupati, Sebut Cacat Formil dan Ambigu
Mentari Ocean View Tawarkan Jembatan Kaca Berlatar Teluk Menawan Pacitan

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 15:26 WIB

Mengabdikan Diri di DPRD, Warkim Sutarto Bawa Harapan Baru untuk Kesehatan Pacitan  

Kamis, 20 Maret 2025 - 10:34 WIB

Operasi Pekat Semeru 2025 Polres Pacitan Musnahkan Ratusan Botol Miras, Ciu dan Sabu

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:44 WIB

KPU Pacitan Apresiasi Semua Pihak atas Kesuksesan Pilkada 2024

Kamis, 20 Februari 2025 - 20:18 WIB

Bunga dan Bibit, Simbol Keberlanjutan Warnai Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pacitan yang Penuh Harapan  

Rabu, 22 Januari 2025 - 10:39 WIB

SMAN Taruna Angkasa Raih Medali Emas di Ajang Inovasi Global GYIIF 2025

Berita Terbaru